Tips Mengetahui Makna Teks dengan Kosakata Terbatas ~ BIS
Tips Mengetahui Makna Teks dengan Kosakata Terbatas - Sedang mempelajari tentang Bahasa Inggris? Menarik memang bila kita mengupas tentang bahasa yang satu ini, karena bahasa inggris merupakan bahasa Internasional, hingga siapapun tertarik untuk mempelajarinya. Nah dikesempatan yang indah ini Bahasa Inggris Sip (BIS) akan coba mengupas mengenai "Tips Mengetahui Makna Teks dengan Kosakata Terbatas" yang mungkin saja saat ini sedang Anda cari.
Namun sebelum kita masuk ke pembahasan, ada baiknya saya menyapa sobat pembaca semuanya. Bagaimana kabar kalian? Semoga sehat dan bahagia selalu. Kami ucapkan selamat datang di situs Bahasa Inggris Sip. Sebuah situs sederhana yang menyediakan informasi gratis untuk siapapun yang ingin mempelajari bahasa inggris secara lebih serius. Nah, langsung ke pembahasannya saja yuk?.

Namun sebelum kita masuk ke pembahasan, ada baiknya saya menyapa sobat pembaca semuanya. Bagaimana kabar kalian? Semoga sehat dan bahagia selalu. Kami ucapkan selamat datang di situs Bahasa Inggris Sip. Sebuah situs sederhana yang menyediakan informasi gratis untuk siapapun yang ingin mempelajari bahasa inggris secara lebih serius. Nah, langsung ke pembahasannya saja yuk?.

Uraian Lengkap Tips Mengetahui Makna Teks dengan Kosakata Terbatas
Kosakata terbatas, mungkin itu yang menjadi masalah kita semua ketika hendak memahami sebuah makna teks bahasa Inggris. Baru saja membaca beberapa kalimat, kita sudah kebingungan sendiri karena hanya sedikit makna yang bisa dicerna. Pada dasarnya, vocabulary memang menjadi masalah semua orang yang ingin mempelajari bahasa Inggris.
Kendati demikian, ada trik-trik khusus untuk melewati keterbatasan tersebut. Artikel singkat di bawah ini, saya dapat dari pengalaman teman dan diri saya sendiri dalam mengetahui makna sebuah teks namun dengan kosakata yang terbatas.
Gunakan Background Knowledge
Apa itu Background Knowledge? Misalnya begini, anda sedang membaca teks tentang Travelling to Bali. Sebelum membaca teks tersebut anda sudah mempunyai gambaran tentang Bali misalnya Pantai Kuta, Bali Zoo, dan Pantai Jimbaran. Nah, gambaran secara umum tersebut yang disebut sebagai Background Knowledge atau latar belakang pengetahuan terkait dengan sebuah teks.
Saat mengetahui gambaran umum mengenai Kuta dan Jimbaran, maka Anda akan langsung mengerti ketika teks tersebut membahas Jimbaran. Tentu saja, anda tidak perlu lagi mempunyai pengetahuan paling luas terhadap arti kosakata.
Bandingkan ketika anda tidak menggunakan background knowledge, seketika anda menjadi pembaca paling bingung karena hanya sedikit kosakata yang anda miliki. Sudah minim pengetahuan, minim kosakata pula. 😀
Gunakan Contextual Clues
Cara selanjutnya yang bisa anda coba adalah Contextual Clues. Contohnya, anda membaca sebuah teks bahasa Inggris mengenai monyet. Di paragraf kedua, anda menemukan kesulitan dalam hal kosakata, karena banyak yang tidak dimengerti. Tetapi, anda menemukan kosakata Parts of Body pada awal paragraph tersebut.
Tentu saja, bisa ditebak bahwa paragraf yang tidak anda mengerti sejatinya berisi uraian bagian-bagian tubuh monyet tersebut.
Contextual clues dapat membantu Anda dalam menemukan makna kunci dari sebuah teks dengan cara yang cukup mudah.
Semoga dua tips di atas dapat membantu Anda.
Itulah dari uraian tentang Tips Mengetahui Makna Teks dengan Kosakata Terbatas yang bisa kami sampaikan untuk Anda semuanya. Semoga uraian diatas bisa menambah wawasan untuk kita semua, terlebih untuk Anda yang saat ini sedang mencarinya. Terima kasih karena sudah menyempatkan waktu mampir ke situs bahasainggrissip. blogspot. com dan membaca ulasan diatas hingga selesai. Inget untuk selalu bahagia dan sampai jumpa di postingan selanjutnya.
ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
- 10 Contoh Soal Bahasa Inggris Tentang Relative Pronoun - BIS
- X8 Speeder Apk Download : Review, Fitur, dan Cara Instalnya - BIS
- Contoh Karangan Bahasa Inggris tentang Keluarga dan Artinya ~ BIS
- Perbedaan dan Contoh Kalimat Abbreviation vs Acronym dalam Bahasa Inggris ~ BIS
- Perbedaan Antara Later dan Latter Beserta Contoh Soalnya ~ BIS
- Pengertian Modals Dan Contoh Penggunaanya Dalam Bahasa Inggris - BIS
- Kumpulan Contoh Ucapan Selamat dalam Bahasa Inggris dan Artinya - BIS
Post a Comment for "Tips Mengetahui Makna Teks dengan Kosakata Terbatas ~ BIS"